Senin, 03 Maret 2008

Aha Eureka! : Simbol ini berarti . . . #1

Artikel ini penulis sajikan dari sebuah situs yang berbahasa Inggris. Penulis hanya mencoba menerjemahkannya kepada Anda agar Anda dapat ber-Aha Eureka! lebih mudah dan cepat.
Artikel ini membahas tentang simbol-simbol yang ada di dunia, baik itu untuk kategori ilmiah maupun religius. Untuk mengawali artikel tentang simbol ini penulis sajikan simbol agama terlebih dahulu. Selamat membaca dan mengikuti artikel selanjutnya!


Simbol ini banyak digunakan sebagai lambang bendera atau lambang partai Islam. Simbol ini perpaduan dari bulan sabit dan bintang.
Awalnya, bulan sabit adalah simbol dari kota Konstantinopel (atau sekarang terkenal dengan nama Istambul). Ketika itu simbol yang digunakan adalah seperti berikut

Namun, ketika sultan Muhammhad II menaklukkan Konstantinopel, beliau merubahnya posisinya dari di atas menjadi bulan sabit seperti sekarang ini.
pada awal abad ke-19, sebuah bintang ditambahkan pada bulan tersebut. Pada awalnya tidak berbintang lima, tapi kemudian berbintang lima sebagai makna dari rukun Islam yang lima.
Selanjutnya pada awal abad ke-20, simbol ini digunakan untuk lambang bendera-bendera negara islam.
Simbol bintang banyak digunakan oleh bangsa-bangsa di dunia, tidak hanya untuk simbol negara tetapi juga untuk simbol yang lain. Ingatkan kalau simbol sila pertama bangsa Indonesia juga bintang?
Berikut simbol-simbo berbentuk bintang yang lain.

Penulis yakin Anda mengetahui simbol ini. Ya, simbol dari bendera Israel. Simbol ini juga terkenal dengan nama shield of David atau Perisai Nabi Daud. Menurut ahli semiotik (ahli simbol-simbol) dari Denmark, E. Zehren, umat Islam merujuknya sebagai stempel Nabi Sulaiman. Simbol ini, menurutnya lagi, adalah rumus ilmu sihir dari buku The Key of Solomon atau Kunci Nabi Sulaiman.
Dalam ilmu kimia, simbol ini berarti minum atau mengunyah. Simbol bintang ini dalam ilmu kimia merupakan kombinasi dari yang berarti air dan yang berarti api (Adakah hubungan simbol bintang negara Israel ini dengan hadits Nabi tentang Dajjal yang menawarkan air dan api yang mana apinya sesugguhnya air dan airnya sejatinya adalah api? Jika ya, maka tidaklah mengherankan bila negara Israel adalah pendukung Dajjal nanti menjelang hari kiamat nanti)
Kombinasi antara dua bintang ini membentuk simbol baru, air api, alkohol.
Pada abad pertengahan, Yahudi Eropa menggunakan simbol bintang ini sebagai simbol banner mereka dan pada syal sembahyang. Ketika gereja-gereja menekan keberadaan mereka, gereja meminta mereka untuk meninggalkan simbol tersebut dan sebagai gantinya adalah topi khas mereka sekarang ini dan cincin berwarna kuning. Simbol ini menjadi populer ketika di abad ke-19 bangsa Yahudi ingin mendirikan negara Israel dengan pergerakan Zionis mereka.
Pada 9 November 1938, pada masa pemerintahan Heydrich, simbol ini dikombinasikan dengan warna kuning sebagai pertanda bahwa ada bayi dari bangsa Yahudi yang baru lahir. kemudian pada tahun 1948, warna biru muncul dan selanjutnya menjadi bendera Israel.

Tidak ada komentar: